MAP – Murung Raya – Anggota DPRD kabupaten Murung Raya (MURA),Mengajak kepada semua pihak berkolaborasi Menjaga serta memelihara keindahan alam di sekitar wilayah kabupaten Murung Raya. Kamis, 09/01/2025.
Menurut Anggota DPRD kabupaten Murung Raya, Imanudin, S.Pd.i,. Menjelaskan alam memberikan keindahan dan nilai ekologis yang tak ternilai serta menyediakan sumber daya penting bagi kehidupan manusia dan makhluk hidup lainya.”Tutur imanudin,
Ia juga mengatakan aktivitas manusia seperti urbanisasi, eksplorasi sumber daya alam secara berlebihan juga bisa mengakibatkan perubahan iklim yang secara tidak langsung bisa mengancam keberlangsungan alam ini.Dan apabila kita menyimak dari beberapa sumber yang mengatakan dari hasil penelitian menunjukkan di seluruh wilayah yang ada di Indonesia ini.
“khususnya, termasuk di antaranya kabupaten Murung Raya yang Kita tempati saat ini, berdasarkan laporan Enviromental Performance Index (EPI) tahun 2024 menempati peringkat 162 dari 180 negara dengan skor 33,8 dari 100 poin di skala global. Bahkan Indonesia tertinggal dari negara-negara tetangga seperti Singapura, Timur Leste, Brunei, Thailand dan Malaysia.” Tukasnya imanudin.
Penilaian ini mencangkup tiga indikator besar yaitu, kesehatan lingkungan seperti kualitas udara, pencemaran udara, pengelolaan limbah dan sebagainya. Kemudian dalam merespon perubahan iklim seperti emisi gas rumah kaca sampai dengan kebijakan mitigasi perubahan iklim. Termasuk Juga daya hidup ekosistem seperti kualitas keanekaragaman hayati, sumber daya udara, pertanian, perikanan dan lain-lain.
Skor kecil tersebut seharusnya menampar kita semua untuk terus melakukan menyadarkan kita tentang pentingnya menjaga lingkungan, melakukan gerakan-gerakan kolektif dalam melakukan pencegahan terjadinya kerusakan serta mengawal kebijakan-kebijakan yang pro lingkungan.
Dalam hal tersebut ditekankannya pada 7 (tujuh) isu lingkungan hidup yang harus menjadi perhatian penting bagi pemerintah daerah kabupaten Murung Raya dinas instansi terkait dan masyarakat,
di saat ini yaitu pencemaran mikroplastik, perubahan iklim, deforestasi, pencemaran udara, krisis air, kehilangan keanekaragaman hayati dan pemanasan global.
Upaya Merawat Masa Depan Isu lingkungan hidup jangan hanya menjadi isu musiman tiap menjelang pesta demokrasi lima tahunan. Pemerintah harus memprioritaskan kebijakan dalam mendorong pelestarian lingkungan hidup yang berkelanjutan. Dengan terjun langsung ke masyarakat, berkolaborasi dengan komunitas-komunitas serta menggerakkan semua jaringan kerjasama yang ada.
“Upaya-upaya seperti melakukan konservasi, pemulihan habitat dan pengelolaan yang berkelanjutan dapat memastikan bahwa keindahan dan kegunaan alam tetap terjaga untuk generasi mendatang,” tegasnya
Menyelamatkan alam bukan hanya untuk kepentingan manusia, tetapi juga untuk mempertahankan harmoni ekosistem yang mendukung semua kehidupan di bumi tana malai tolung lingu ini.
Ekosistem yang seimbang akan memberikan warisan lingkungan hidup yang sehat dan berharga untuk generasi mendatang, menjadi tempat hidup yang baik bagi keanekaragaman hayati, serta sumber daya alam yang sustainable.
Lingkungan yang sehat mempunyai arti lingkungan yang jauh dari kondisi yang menimbulkan penyakit sedangkan lingkungan yang bersih dan berharga akan menunjang terwujudnya hidup sehat.
Oleh karena itu, apabila upaya mitigasi dalam mengelola lingkungan tergolong buruk maka berdampak pada semua aspek kehidupan yang ada di muka bumi ini.
“Sebagai contoh, kegiatan pembabatan hutan secara besar-besaran (deforestasi) akan merusak “rumah” bagi keanekaragaman hayati. Hewan-hewan akan mengalami kesulitan dalam mencari sumber makanan sehingga menyebabkan mereka mati dan mengalami kepunahan.
Tumbuhan dan tanaman akan menjadi sulit dan langka untuk didapatkan, kekurangan kualitas udara dan air bersih, terjadinya bencana alam juga pemanasan global. Satu kerusakan tidak bisa dipisahkan dengan kerusakan-kerusakan alam yang lain, dikarenakan merusak alam yaitu merusak ekosistem yang berjalan beriringan dan saling terhubung tersebut.
Generasi Muda Murung Raya Bersatulah!
Generasi muda memiliki peran yang sangat penting dalam menjaga kelestarian alam. Segala upaya mitigasi dan kebijakan lingkungan yang ada saat ini menentukan kehidupan generasi muda di masa mendatang.
Sehingga permasalahan ini tidak boleh luput dari perhatian generasi muda bahkan harus menjadi agenda prioritas bersama menuju generasi emas 2045. Alasan masa depan sudah seharusnya dapat menggerakkan generasi muda, karena anak muda yang memiliki kepentingan besar di masa depan.
Adapun agenda-agenda yang dapat dilakukan generasi muda untuk berkontribusi dalam menjaga kelestarian alam antara lain, pertama, melakukan kampanye dan edukasinya demi untuk meningkatkan kelestarian alam yang ada dalam lingkup kabupaten Murung Raya ini,” tutupnya Imanudin.Red